Contoh Pemberian Skor dan Nilai Karakter Peserta Didik

Contoh Pemberian Skor dan Nilai Karakter Peserta Didik

Pemberian skor dan nilai karakter peserta didik adalah pemberian skor dan nilai terhadap alat evaluasi non tes, dengan menggunakan observasi, angket (self evaluation dan penilaian peserta didik) maupun jurnal.

Alat evaluasi non tes digunakan untuk menilai kompetensi siswa pada aspek afektif atau sikap.

Pemberian skor untuk penilaian karakter atau sikap menggunakan rentang 1-4 untuk seluruh teknik penilaian dengan perhitungan sebagaimana contoh di bawah ini.

Penilaian Diri Sikap Santun Budi Bahasa

Nama Peserta DidikAhmad
KelasTKJ X A

Berilah tanda ceklis (โˆš) sesuai dengan kondisi dan keadaan peserta didik sehari-hari.

No.IndikatorTBBKTMBL
1Santun dalam berbicara (+)โˆš
2Berpakaian santun (+)โˆš
3Berprilaku santun dan disiplin (+)โˆš
4Mendengar dan berkomunikasi dengan baik (+)โˆš
5Patuh terhadap tata tertib sekolah (+)โˆš
Tabel 1. TB: Terbiasa (Akhlak), BK: Berkembang, TM: Tumbuh, BL: Belum

Pemberian skor dalam skala sikap dengan indikator positif, perhitungannya sebagai berikut:

PernyataanTBBKTMBL
Positif4321
Negatif1234
Tabel 2

Berdasarkan table di atas (tabel 1), maka skor yang diperoleh peserta didik tersebut adalah:

Indikator 1 skornya 2,

Indikator 2 skornya 4,

Indikator 3 skornya 4,

Indikator 4 skornya 3,

Indikator 5 skornya 3.

Maka skor total yang diperoleh peserta didik tersebut adalah 2+4+4+3+3 = 16, sedangkan skor maksimalnya jika semua item mendapatkan skor 4 adalah 20.

Dengan demikian, maka skor peserta didik tersebut adalah 16/20 x 20 / 5 = 3,2.

Nilai sikap tersebut jika dikonversi menjadi huruf, pedomannya sebagaimana di bawah ini.

No.SkorNilai
10.00 ห‚ skor ห‚ 1,00D
21,00 ห‚ skor โ‰ค 1,33D +
31,33 ห‚ skor โ‰ค 1,66C –
41,66 ห‚ skor โ‰ค 2,00C
52,00 ห‚ skor โ‰ค 2,33C +
62,33 ห‚ skor โ‰ค 2,66B –
72,66 ห‚ skor โ‰ค 3,00B
83,00 ห‚ skor โ‰ค 3,33B +
93,33 ห‚ skor โ‰ค 3,66A –
103,66 ห‚ skor โ‰ค 4,00A
Tabel 3

Jika skornya 1-100, maka perhitungan nilai sikap dari data di atas adalah 16/20 x 100 adalah 80.

Penulis: Dedi

, ,

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *